Picture6

Kabar gembira di November 2021!
Pemerintah telah menurunkan level PPKM di banyak daerah di Indonesia, berbagai lini bisnis telah banyak diijinkan untuk mulai beroperasi tatap muka walau tetap dengan pembatasan dan masih perlu mengikuti protokol kesehatan. Dari data Peta Sebaran COVID19.go.id , grafik masih terus stabil melandai sejak September 2021 hingga November 2021 ini.

Tetap waspada bersama agar akhir tahun 2021 terus membaik, tentunya kita berharap bisnis di segala lini termasuk properti dapat pulih kembali. Mari kita lihat sejauh mana dampak kabar gembira ini pada perilaku pencari properti dan bagaimana Anda memfokuskan promosi listing Anda di November 2021!

Kapan Memfokuskan Listing Anda

Perilaku pencari properti di sepanjang Oktober 2021 cukup menarik karena menonjolkan perbedaan dibandingkan artikel sebelumnya. Dengan kembalinya ritme secara perlahan, perilaku pencari properti pun di Oktober bergeser, di mana Jumat menjadi hari paling banyak listing dilihat di Rumah.com . Hal ini mungkin terjadi karena dengan semakin banyaknya aktivitas kembali kerja di kantor, maka para pencari properti kembali disibukkan pada rutinitas keseharian dari awal minggu.

Picture5

Jam pencarian pun juga mengalami pergeseran di Oktober 2021, yaitu menjadi Pk 10:00 – Pk 12:00 dan Pk 13:00 – Pk 15:00 .

Picture7

Di Mana Memfokuskan Listing Anda

Kategori Top 5 Kota & Area

Dijual 

Disewakan 

Jabodetabek – Rumah 

  1. Jagakarsa (Jakarta Selatan) 
  2. Gading Serpong (Tangerang) — peringkat naik
  3. Bintaro (Tangerang Selatan)
  4. BSD (Tangerang & Tangerang Selatan) – peringkat naik
  5. Sawangan (Depok) — peringkat naik
  1. Gading Serpong (Tangerang) 
  2.  BSD (Tangerang & Tangerang Selatan) 
  3. Cilandak (Jakarta Selatan) — peringkat naik
  4. Kelapa Gading (Jakarta Utara) — peringkat naik
  5. Bintaro (Tangerang Selatan)

Jabodetabek – Apartemen

  1. Kuningan (Jakarta Selatan) 
  2. Kelapa Gading (Jakarta Utara) — peringkat naik
  3. Kemayoran (Jakarta Pusat) 
  4. Grogol Petamburan (Jakarta Barat)
  5. Kebayoran Baru (Jakarta Selatan) — peringkat naik
  1. Kuningan (Jakarta Selatan) 
  2.  Grogol Petamburan (Jakarta Barat) 
  3. Kelapa Gading (Jakarta Utara)
  4. Gading Serpong (Tangerang)
  5. Tanjung Duren (Jakarta Barat)

Jawa Timur – Rumah 

  1. Rungkut (Surabaya) 
  2. Citraland (Surabaya) 
  3. Wiyung (Surabaya) 
  4. Gununganyar (Surabaya) 
  5. Sidoarjo (Sidoarjo)
  1. Citraland (Surabaya) — peringkat naik
  2. Rungkut (Surabaya) 
  3. Wiyung (Surabaya) 
  4. Lakar Santri (Surabaya) — peringkat naik
  5. Lowok Waru (Malang) — peringkat naik

Jawa Timur – Apartemen 

  1. Pakuwon (Surabaya) 
  2. Dukuh Pakis (Surabaya) — peringkat naik
  3. Wiyung (Surabaya) — peringkat naik
  4. Mulyorejo (Surabaya) 
  5. Sambi Kerep (Surabaya) 
  1. Wiyung (Surabaya) 
  2. Mulyorejo (Surabaya) — peringkat naik
  3. Pakuwon (Surabaya) 
  4. Dukuh Pakis (Surabaya) 
  5. Sambi Kerep (Surabaya)

Jawa Barat – Rumah (di luar Bogor, Depok & Bekasi)

  1. Antapani (Bandung)
  2. Buah Batu (Bandung)
  3. Arcamanik (Bandung)
  4. Kota Baru Parahyangan (Bandung)
  5. Dago (Bandung)
  1. Antapani (Bandung)
  2. Dago (Bandung)
  3. Arcamanik (Bandung)
  4. Kota Baru Parahyangan (Bandung)
  5. Gede Bage (Bandung)

Jawa Barat – Apartemen (di luar Bogor, Depok & Bekasi)

  1. Ciumbuleuit (Bandung)
  2. Dago (Bandung)
  3. Pasteur (Bandung)
  4. Cicadas (Bandung)
  5. Asia Afrika (Bandung) 
  1. Coblong (Bandung)
  2. Ciumbuleuit (Bandung)
  3. Dago (Bandung)
  4. Cidadap (Bandung)
  5. Bandung Utara (Bandung)

 

 NOVEMBERUNTUNG! Bulan Penuh Kejutan!

Intip promosi terkini kami di sini untuk setiap bulannya !
Psssssttt.. Bocoran ni, pastikan kamu intip setelah 15 November 2021 ya, ada kejutan menantimu! 

Salam, 
Rumah.com
#AdaBersamaAnda
Instagram khusus agent klik di sini 

KIRIM KOMENTAR