RumahCom – Berbagai perkembangan infrastruktur telah membuat produk properti yang dikembangkan developer lebih diminati pasar. Seperti di Perumahan Widari Village Tangerang yang terdorong oleh pengembangan jalan tol Serpong-Balaraja sehingga lebih diminati oleh masyarakat.
Infrastruktur kerap dijadikan salah satu alasan utama untuk menentukan membeli hunian. Kalangan pengembang juga banyak mempromosikan produknya dengan perkembangan infrastruktur di sekitaran produk yang dipasarkannya yang artinya faktor infrastruktur ini sangatt berdampak positif untuk pengembangan sebuah proyek properti.
Hal ini karena infrastruktur khususnya jalan, bisa memudahkan dan melancarkan aksesibilitas masyarakat. Seperti jalan tol Serpong-Balaraja sepanjang 39,8 km yang saat ini tengah dibangun. Adanya jalan tol baru ini tentunya akan memudahkan aksesibilitas masyarakat dan membuat kawasan yang dilintasinya akan terus berkembang dan menjadi investasi yang cukup menarik.
Potensi seperti ini yang kerap dimaksimalkan oleh pengembang seperti Wida Agung Group yang tengah memasarkan proyek Perumahan Widari Village di kawasan Legok, Tangerang, Banten. Perkembanga infrastruktur selain konsep proyek yang ditawarkan telah membuat produk yang dipasarkan pada tahap pertama sebanyak 149 unit telah terpesan mencapai 110 unit.
“Kami juga sudah meresmikan show unit di lokasi proyek dan bisa dilihat oleh konsumen dengan penerapan protokol pandemi Covid-19 yang ketat. Perkembangan infrastruktur jalan tol maupun berbagai sarana di sini membuat masyarakat meminati produk yang kami tawarkan ini,” ujar Anton Sugianta, Direktur Wida Agung Group.
Setiap orang pasti punya rumah idaman yang diinginkan. Lalu bagaimana cara cerdas agar bisa temukan rumah idaman? Nonton video berikut ini untuk tau caranya, yuk!
Ciri lain produk ini diminati yaitu mayoritas pemesannya dari kalangan pengguna (end user) yang memang akan menempati rumahnya. Total Widari Village akan dikembangkan sebanyak 1.000 unit rumah yang terbagi dalam tiga klaster di atas lahan seluas 15 ha. Harga rumahnya mulai Rp400 juta hingga Rp800 juta dan saat ini tersedia delapan unit rumah contoh yang mewakiliki seluruh tipe rumah yang dipasarkannya.
Berbagai sarana di dalam kawasan perumahan juga terus dilengkapi. Selain telah membangun rumah contoh, developernya juga telah membangun jalan bulevar dan jalan di dalam klaster yang telah dilengkapi dengan lampu penerangan jalan hingga pintu di setiap gerbang klaster.
Terkait banyaknya produk sejenis yang dipasarkan serupa Widari Village di wilayah Tangerang, Anton menyebut hal itu tidak masalah karena pasar ataupun kebutuhan masyarakat di segmen maupun di lokasi yang dikembangkannya ini memang sangat besar dan masih akan terus berkembang.
“Makanya kami sediakan show unit yang cukup banyak supaya bisa dipilih yang sesuai selera maupuan kemampuan daya belinya. Terkait persaingan kami tidak khawatir karena pasarnya sangat besar dan kami berikan sesuatu yang berbeda seperti konsep, produk berkualitas, perkembangan infrastruktur kawasan, hingga progres yang bisa dilihat langsung di lapangan,” bebernya.
Temukan lebih banyak pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti dan Panduan Referensi seputar properti dari Rumah.com
Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah