Rumah Tapak Masih Jadi Andalan, Pengembang Pede Luncurkan Produk Baru

Wahyu Ardiyanto25 Agu 2022

RumahCom – Township baru yang menawarkan rumah tapak di koridor barat Jakarta masih mencatatkan penjualan yang cukup baik. Minat masyarakat terhadap rumah tapak masih sangat besar terlebih dengan konsep, lokasi, maupun berbagai fitur yang ditawarkan cocok untuk hunian zaman now.

Perusahaan pengembang terus mencatatkan kinerja yang baik untuk produk rumah tapak (landed house). Pandemi Covid-19 selama 2,5 tahun terakhir telah mengubah banyak tatanan termasuk untuk sarana hunian dan rumah tapak menjadi produk yang banyak dicari saat situasi pandemi.

Sukses penjualan rumah tapak diraih di pengembangan township baru di koridor barat Jakarta yaitu Paramount Petals di Jalan Raya Curug, Kabupaten Tangerang, Banten, hasil pengembangan Paramount Land. Township kompak seluas 400 hektar ini telah memasarkan dua klaster yang tersisa 5 persen dan saat ini berancang menghadirkan klaster ketiga.

Menurut Mario Susanto, VP Sales & Marketing Paramount Petals, setelah sukses melakukan penjualan rumah tapak di Cluster Aster dan Canna, kembali dihadirkan Cluster Gardenia sebanyak 500 unit untuk memenuhi permintaan pasar akan produk rumah tapak yang dihadirkan sejak Juli 2021 lalu.

“Saat ini kami masih dalam periode soft launching dengan meluncurkan sebanyak 200 unit untuk tahap pertama. Ada banyak penyempurnaan dan upgrade di klaster ketiga ini dan berbagai upgrade itu juga tidak terlepas dari masukan konsumen yang kami terjemahkan di klaster baru ini,” ujarnya.

Paramount Petals merupakan kota mandiri yang dikonsep sebagai one stop living dengan mengintegrasikan hunian, komersial, bisnis, dan berbagai fasilitas lain berskala kota. Berada di koridor jalan tol yang menjadi akses utama Jakarta-Merak, Paramount Land juga menggandeng PT Jasamarga Related Business (JMRB) untuk pengembangan berbagai potensi bisnis termasuk membuka akses tol langsung ke kawasannya.

Cluster Gardeni menghadirkan konsep hunian bergaya modern tropical dengan ceiling tinggi dan jendela yang menyentuh langit-langit untuk cahaya dan penghawaan yang optimal. Dengan ceiling tinggi ini juga setiap unit rumahnya memiliki opsi 1,5 lantai dengan tambahan lantai mezanin untuk ruang multi fungsi seperti ruang belajar, ruang kerja, hobi, maupun kamar tidur.

Layout ruangnya dirancang fit and compact layout untuk optimalisasi tata ruang sesuai kebutuhan penghuni. Tersedia dalam tiga tipe lebar 6, 7, dan 8 meter dengan panjang 12-15 meter dan luas bangunan mulai 41 hingga 70 m2. Fitur lainnya yaitu smart door lock, electrical water heater, dan sebagainya.

“Resminya klaster baru ini akan diluncurkan bulan Oktober mendatang dan periode early bird ini kami menawarkan banyak kemudahan seperti uang muka ringan mulai 5 persen hingga cashback Rp20 juta sehingga dana awal untuk membeli rumah ini lebih ringan dengan cicilan mulai Rp7 jutaan. Kami menargetkan penjualan dari klaster baru ini mencapai Rp700 miliar,” imbuh Mario.

Agar mobilitas setiap hari berjalan lancar, mencari hunian dekat stasiun menjadi pilihan terbaik. Simak tipsnya pada video berikut ini.

Temukan lebih banyak pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti dan Panduan Referensi seputar properti dari Rumah.com

Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah

KIRIM KOMENTAR

Anda juga mungkin menyukai beberapa artikel ini

DKI Jadikan SKBG Sarusun Solusi Hunian Perkotaan

RumahCom – Diberlakukannya SKBG Sarusun bisa mendorong peningkatan suplai hunian khususnya di Kota Jakarta. Dengan memanfaatkan lahan milik pemerintah bisa dibangun hunian vertikal dengan hak kepemi

Lanjutkan membaca24 Agu 2022

Wapres Luncurkan Tabungan Perumahan Syariah

RumahCom – Tabungan Perumahan Rakyat dengan skema syariah dihadirkan untuk menjadi alternatif pembiayaan perumahan yang lebih beragam. Mayoritas masyarakat membeli rumah dengan cara mencicil ke bank

Lanjutkan membaca24 Agu 2022

Hari Perumahan Nasional Juga Hadirkan Pameran Properti IKN Nusantara

RumahCom – Perayaan Hari Perumahan Nasional (Hapernas) menjadi momentum untuk mendorong program perumahan termasuk sosialisasi IKN Nusantara di Kalimantan Timur. Kementerian PUPR juga menyelenggarak

Lanjutkan membaca24 Agu 2022

Kolaborasi Perbankan-Pengembang Hadirkan Tenor Hingga 30 Tahun Bikin Cicilan KPR Mulai Rp2 Jutaan

RumahCom – Bank yang menyalurkan pembiayaan perumahan (KPR) dengan disinergikan perusahaan pengembang memungkinkan menghasilkan skema pembiayaan yang kian menarik. Misalnya kemudahan proses hingga t

Lanjutkan membaca24 Agu 2022

Refleksi Hapernas Di Tengah Tantangan Sektor Perumahan

RumahCom – Peringatan Hapernas setiap bulan Agustus kembali direfleksikan dengan mengulas berbagai kendala hingga visi perumahan sebagaimana yang dirumuskan oleh Proklamator Bung Hatta. Visi perumah

Lanjutkan membaca25 Agu 2022

Masukan