Apartemen TOD Lebih Menguntungkan Dibanding Non TOD? Ini Faktanya

Wahyu Ardiyanto17 Apr 2023

RumahCom – Terus meningkatnya edukasi terkait unit apartemen yang dipasarkan di kawasan pengembangan TOD disebut lebih menguntungkan dibandingkan unit non TOD. Kinerja bisnis yang lebih baik dari konsep TOD juga ikut mendorong penyerapan unit di kawasan non TOD.

Konsep hunian yang terintegrasi transportasi publik atau transit oriented development (TOD) merupakan solusi hunian hingga lifestyle di kawasan perkotaan. Pengembangan proyek properti yang beragam atau mixed use sangat cocok diterapkan sehingga bisa menata kawasan perkotaan.

Berbagai pembahasan terkait konsep TOD masih terus mengemuka khususnya terkait solusi yang ditawarkan maupun keuntungan yang bisa didapatkan khususnya dari sisi pemilik unit (owner). Pembahasan tentang konsep pengembangan kawasan TOD juga terus mengemuka seiring minat masyarakat yang terus meningkat.

Menurut Senior Associate Director Colliers International Indonesia Ferry Salanto, properti yang memiliki konsep TOD pada akhirnya akan lebih menarik khususnya bagi pengguna atau end user dan salah satunya karena didorong oleh berbagai macam kondisi yang saat ini terjadi dan terus berkembang.

“Dengan terus meningkatnya angka pembeli end user, unit apartemen yang berada di kawasan TOD ini diharapkan bisa mendorong penjualan unit apartemen lainnya dan membuat kondisi pasar semakin pulih. Di sisi lain juga ada kebutuhan nyata untuk highrise residence seperti ini,” ujarnya.

Berdasarkan perbandingan, 15 proyek TOD dan non TOD yang diluncurkan di Jakarta dan sekitarnya sejak tahun 2017 lalu, proyek TOD bisa bertahan lebih baik terhadap kondisi pelemahan ekonomi khususnya pada saat pandemi Covid-19 sejak awal tahun 2020 lalu. Ini ditunjukan dengan proyek TOD yang kinerjanya lebih baik dibandingkan dengan proyek non-TOD yang mengalami perlambatan.

Berdasarkan tingkat penjualan proyek apartemen dari sebelum pandemi hingga akhir tahun 2022, terlihat kalau kondisi proyek TOD menunjukkan adanya peningkatan dalam penyerapan unit penjualannya dibandingkan unit-unit yang dipasarkan dalam proyek non TOD.

Kemudian apartemen TOD dan non TOD juga tentunya memiliki segmen kelas yang berbeda. Hal ini juga menyebabkan tingkat kenaikan harga untuk kategori unit apartemen TOD yang lebih tinggi karena angka penjualan yang lebih tinggi dibandingkan unit yang dipasarkan untuk apartemen non TOD.

“Fakta lainnya, pembeli unit apartemen proyek TOD didominasi oleh investor baik investor individual maupun agen atau broker properti baru kemudian dari kalangan end user. Sebagain besar pembeli juga memilih metode pembayaran dengan angsuran tunai bertahap kepada developer sehingga bisa memonitoring perkembangan pembangunan proyeknya,” imbuh Ferry.

Menggunakan agen properti untuk membantu proses pembelian rumah menjadi lebih lancar dan mudah, Lalu apa sih untungnya? nonton videonya berikut ini.

Temukan lebih banyak pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti dan Panduan Referensi seputar properti dari Rumah.com

Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah

KIRIM KOMENTAR

Anda juga mungkin menyukai beberapa artikel ini

Keren, Aplikasi Mobile, Fasilitas, Hingga Beautifikasi Tol Untuk Mudik Terus Didorong

RumahCom – Berbagai instansi pemerintah seperti Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan, hingga Polri terus mendorong kesiapan jalan tol di Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Bali. Beberapa

Lanjutkan membaca14 Apr 2023

Besarnya Potensi Sektor Properti, Seperti Ini Gambarannya

RumahCom – Pemerintah mengakui industri properti merupakan leading sector yang memberikan sumbangan besar pada perekonomian nasional. Sektor properti juga mendorong banyak industri lainnya dan bisa

Lanjutkan membaca14 Apr 2023

Kesiapan Tol Cipali Hadapi Mudik Lebaran 2023

RumahCom – Jalan tol Cikopo-Palimanan (Cipali) terus bersiap untuk menghadapi arus mudik Lebaran hingga arus balik 2023. Berbagai hal seperti kelayakan jalan hingga kawasan rest area yang juga dilen

Lanjutkan membaca14 Apr 2023

Platform Teknologi Bikin Konsep Sewa-Menyewa Unit Apartemen Jadi Lebih Menguntungkan

RumahCom – Konsep hunian khususnya di perkotaan tidak harus dengan skema memiliki tapi bisa juga dengan sewa. Situasi ini membuat ada potensi besar untuk penyewaan unit apartemen sehingga memunculka

Lanjutkan membaca17 Apr 2023

Senangnya Mahasiswi Ini Dapat Fasilitas Rusun

RumahCom – Pembangunan rusun oleh Kementerian PUPR telah menjadi solusi bagi kalangan mahasiswa karena mendapatkan fasilitas hunian yang baik dan lengkap. Rusun juga sarana sosialisasi yang baik ter

Lanjutkan membaca17 Apr 2023

Masukan