Detail
Nama Properti |
Alam Sutera Cluster Sutera Kirana |
tipe properti |
Rumah |
Pengembang |
N/A |
Sertifikat |
N/A |
per m² |
Rp 29.333 - Rp 30.769.230 |
Tahun Selesai |
N/A |
Jumlah Lantai |
N/A |
Total Unit |
N/A |
Deskripsi
Kawasan pemukiman Alam Sutera Cluster Sutera Kirana berlokasi di Jl. Sutera Utama, Pondok Jagung, Serpong Utara, Tangerang Selatan. Dikembangkan oleh PT Alam Sutera Realty Tbk, hunian ini cocok untuk keluarga mudah dengan aktivitas harian yang padat.
Mencapai perumahan ini tidaklah sulit karena letaknya yang langsung terhubung dengan gerbang Tol Alam Sutera di jalur Tol Jakarta - Serpong. Bisa dibilang Alam Sutera menjadi garda terdepan untuk memasuki wilayah Serpong. Menggunakan kendaraan pribadi roda empat menjadi pilihan ternyaman, jika Anda berdomisili di Alam Sutera dan berkantor di Jakarta.
Meski demikian, ada juga beberapa pilihan bagi pengguna transportasi publik untuk menuju Jakarta, misalnya naik bus Halte Batalyon Kavaleri atau Halte Kavaleri 9 (1 km). Jika Anda hanya ingin menjangkau area seputar Alam Sutera, tersedia tram yang disediakan oleh pengembang untuk penghuni seluruh cluster di Alam Sutera. Cukup membayar Rp 5.000, Anda sudah bisa menjangkau pasar, sekolah, tempat ibadah, dan mal yang berada di kawasan ini.
Jika lebih menyukai transportasi kereta api listrik, Anda bisa naik tram, kemudian menyambung dengan angkot yang banyak melintas di Jl. Serpong Raya. Namun, jika tidak ingin menunggu lama, akan lebih praktis jika membawa kendaraan sendiri dan kemudian parkir di Stasiun Kereta Rawa Buntu. Jika arus lalu lintas lancar, kurang dari 20 menit Anda sudah bisa mencapai Stasiun Rawa Buntu, yang dilintasi kereta rute Stasiun Duri - Tangerang.
Area Alam Sutera juga dibangun untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup penghuninya. Itu sebabnya banyak dibangun mal besar dengan sejumlah aktivitas menarik setiap minggunya. Tak mengherankan jika area pemukiman ini sangat ideal bagi keluarga muda. Anda bisa menjangkau Living World Mal Alam Sutera (1 km), Mal @ Alam Sutera (4,3 km), hingga toko furniture asal Swedia IKEA (4,5 km) yang tidak pernah sepi pengunjung.
Sementara itu, Alam Sutera Sports Center (1 km) bisa menjadi sarana Anda untuk berolahraga bersama keluarga. Klub olahraga ini mempunyai fasilitas lengkap, mulai dari kolam renang ukuran olimpik, lapangan tenis, badminton, basket, aerobik, dan pusat kebugaran, sauna, biliar, hingga ruang serbag guna, yang bisa disewa untuk kebutuhan berbagai acara, seperti ulang tahun, seminar, atauoun pernikahan.
Penyuka kuliner akan terpuaskan dengan adanya sentra kuliner The Flavor Bliss (2,8 km) yang berada tepat di seberang Living World Alam Sutera. Di sini Anda bisa menikmati hidangan seafood segar di restoran Bandar Djakarta, steak premium dari sapi impor Australia, Selandia Baru, dan Amerika di Holy Smokes, hidangan korea di Bimbim Patbingsoo, hidangan asal Vietnam Pho24, ataupun sekadar membeli buah-buahan segar di Total Fresh, dan camilan di The Harvest yang berada dalam komplek kuliner ini.
Begitu juga untuk kebutuhan belanja sehari-hari, Anda tidak perlu repot pergi jauh meninggalkan pemukiman, sebab untuk wilayah Alam Sutera sudah tersedia Pasar 8 Alam Sutera (2,8 km). Dan jika perlu belanja kebutuhan mendesak, Anda bisa berbelanja di minimarket Hero maupun Indomaret terdekat yang berada dalam radius satu kilometer.
Untuk pendidikan putra-putri Anda, ada beberapa pilihan sekolah negeri yang bisa dicapai hanya dengan berjalan kaki. Beberapa di antaranya adalah SDN Kreo 3 (190 m), SDN Kreo 8 Pagi (190 m), SDN Kreo 4 (190 m), dan SMAN 7 (940 m). Yang menginginkan sekolah swasta bisa memilih JP Montessori School (270 m), TPA Arrarsyid (790 M), SDK Amazing (840 m), dan Sekolah Santa Laurensia (950 m). Tak ketinggalan sarana pendidikan kursus juga tersedia di kawasan ini, seperti Lasido Sekolah Musik (190 m) ataupun Kursus Baca Tulis Fonem (450 m) dan Kumon Sutera Kirana.
Selain itu, jika jatuh sakit, Anda tidak perlu berobat jauh-jauh, karena sejumlah fasilitas medis bisa didapat tanpa Anda harus meninggalkan perumahan. Pembelian obat bebas bisa dilakukan di Taman Sari Apotik (190 m) ataupun Century Healhcare dan Guardian yang berada di dalam Living World Mal Alam Sutera. Tersedia pula RS Omni yang siap melayani dengan jajaran dokter berpengalaman dan fasilitas medis yang lengkap.
Cluster Sutera Kirana menerapkan sistem keamanan 24 jam dengan penjagaan gerbang oleh petugas sekuriti, ditunjang pantauan kamera CCTV. Untuk Anda yang senang berolahraga bisa berlari di jogging track yang teduh karena di sekitarnya ditanami banyak pohon.
Hunian ini menyediakan sejumlah tipe yang rata-rata berukuran luas. Misalnya, rumah satu lantai berukuran 170/360 dengan tiga kamar tidur dan tiga kamar mandi dipasarkan seharga Rp4,5 miliar. Ada pula rumah lebih kecil, yaitu 160/170 dengan tiga kamar tidur dan dua kamar mandi yang dipasarkan seharga Rp2,8 miliar.
PT Alam Sutera Realty Tbk telah mengembangkan begitu banyak proyek, seperti perumahan dan apartemen, pusat perbelanjaan, sekolah, gedung perkantoran, dan tempat ibadah. Selain mengembangkan perumahan Alam Sutera yang terdiri atas 30 cluster, perusahaan ini juga mengembangkan proyek residensial lain, seperti Silkwood Residences dan Paddington Heights.
Jika tertarik tinggal di kawasan Serpong Utara, ada beberapa pilihan hunian yang bisa Anda pertimbangan. Di area Alam Sutera sendiri terdapat Cluster Sutera Intan yang bisa Anda survei. Di luar kawasan terpadu ini, tersedia Ananta Residence dan Graha Utama Serpong.
Detail Bangunan
Gedung | # Floors | # Units |
---|---|---|
Building @ Jl Sutera Utama, Paku Alam, Banten 15143 | N/A | N/A |