rentang harga jual
Rp 590 jt Rp 850 jt
Bintang Metropole Cluster Harmony
K.H. Muchtar Tabrani, Perwira, Bekasi, 17122, Jawa Barat
peta

Detail

Nama Properti

Bintang Metropole Cluster Harmony

tipe properti

Rumah

Pengembang

N/A

Sertifikat

N/A

per m²

Rp 7.564.102 - Rp 8.854.167

Tahun Selesai

N/A

Jumlah Lantai

N/A

Total Unit

N/A

Deskripsi

Bintang Metropole Cluster Harmony merupakan hunian di lokasi yang berkembang pesat di Bekasi Utara.  Terletak di lokasi yang strategis, dekat dengan akses tol dan kawasan yang telah berkembang yaitu Summarecon Bekasi, membuat Bintang Metropole Cluster Harmony memiliki nilai investasi yang tinggi.

Bekasi adalah salah satu kawasan yang menjadi primadona saat ini. Lokasi yang dekat dengan Jakarta serta akses yang lengkap menjadi alasannya. Terlebih beberapa tahun belakangan Bekasi gencar membangun sejumlah infrastruktur, salah satunya pembangunan jalan tol Cibitung-Tanjung Priok, yang diperkirakan akan mempengaruhi pertumbuhan kawasan Bekasi Utara. Jalan tol sepanjang 25,4 km ini membentang dari Cibitung (Bekasi) di ruas tol Jakarta-Cikampek ke Tanjung Priok melewati kawasan Bekasi Utara: Tambun Utara, Babelan dan Tarumajaya. Kawasan-kawasan dekat jalan tol yang sedang dibangun tersebut mulai bergeliat. Hal ini terlihat dari bermunculannya hunian baru, baik tapak maupun vertikal untuk kalangan menengah atas di koridor Kalibang.

Bintang Metropole Cluster Harmony  bisa dijangkau dari berbagai wilayah di Jakarta dan sekitarnya karena dekat dengan jalan tol dan dilewati kereta komuter.

Bila menggunakan kendaraan pribadi bisa melalui Jl. Tol Jakarta-Cikampek dan keluar di Gerbang Tol Bekasi Barat (6,5 km) lalu menyusuri Jl. Jend. Ahmad Yani dan KH. Muchtar Tabrani hingga tiba di tujuan.

Bagi pengguna kendaraan umum, bisa naik angkot K15A (Taruma Jaya-Pondok Ungu) dari Terminal Bekasi (5,5 km).

Bila ingin lebih nyaman, bisa menggunakan TransJakarta dengan halte terdekat dari hunian adalah Summarecon Mal Bekasi (2,5 km).

Pilihan lainnya adalah KRL komuter dengan stasiun terdekat yaitu Stasiun Bekasi (3,7 km). Stasiun ini juga dilewati angkot K15 A yang melewati hunian.

Bintang Metropole Cluster Harmony mengusung hunian dengan konsep minimalis. Lingkungan perumahan cukup asri dengan jalan di depan rumah yang bisa muat untuk dua kendaraan roda empat. Keamanan penghuni terjamin karena cluster menggunakan sistem satu pintu dan keamanan 24 jam sehingga mobilitas penghuni dan pengunjung bisa terpantau dengan baik.

Lokasi hunian yang dekat dengan Summarecon Bekasi membawa keuntungan bagi penghuni Cluster Harmony karena bisa menikmati fasilitas yang terdapat di kawasan tersebut.

Cluster Harmony ditunjang dengan fasilitas di sekitarnya yang lengkap, mulai dari fasilitas pendidikan, kesehatan dan pusat perbelanjaan.

Banyak sekolah unggulan di sekitar perumahan seperti SD Islam Al Azhar 44 (1,6 km), Sekolah Kristen Penabur (2,9 km) dan Binus Bekasi (2,0 km).

Selain itu ada TK-SD-SMP-SMA-SMK Travina Prima (1,7 km), SMP Tamhar 2 (2,3 km), SMA PGRI 2 (1,5 km), Binus Bekasi (2,0 km), SMP Annur (950 m), SMPN 5 Kota Bekasi (4,7 km), SMKN 11 Kota Bekasi (3,3 km) SMPN 25 Kota Bekasi (3,0 km) dan Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (2,9 km).

Bila membutuhkan layanan kesehatan, bisa mengunjungi rumah sakit terdekat yaitu RSUD Bekasi (4,5 km), RS Anna Medika (4,2  km), RS Seto Hasbadi (4,1 km), RS Mekar Sari (4,2 km), RS Mitra Keluarga Bekasi (5,0 km) dan RS Hermina Bekasi (7,2 km).

Pusat perbelanjaan dan hiburan terdekat adalah Summarecon Mal Bekasi (2,8 km) yang hanya berjarak 8 menit saja dari hunian. Mal ini memiliki area kuliner yang menarik, seperti Downtown Walk, The Food Temptation, Bekasi Food City dan La Terrazza Culinary Park.

Mal lainnya seperti Mega Bekasi Hypermall (6,5 km), BTC Mall (7,3 km), Metropolitan Mal Bekasi (8,6 km) dan Grand Metropolitan (8,2 km), juga cukup mudah dijangkau karena berada di jalan yang sama dan berdekatan.

Namun jika hanya ingin belanja kebutuhan sehari-hari, ada minimarket dan pasar tradisional di sekitar hunian. Sebut saja Indomaret Bintang Metropole (300 m), Fanny Pastry (400 m), Alfamidi (950 m) dan  Apotek Perwira Jaya (650 m).

Dekat juga dengan Pasar Modern Sinpasa (3,8 km), Giant Wisma Asri (4,0 km) dan Transmart Juanda (5,0 km).

Destinasi wisata keluarga juga hanya beberapa kilometer saja dari hunian, seperti Venetian Water Carnaval (4,5 km) yang menawarkan wahana permainan air yang beragam untuk anak dan dewasa, serta  Transmart Juanda bagi Anda yang ingin merasakan sensasi bermain di wahana bersalju.

Bintang Metropole Cluster Harmony memiliki tipe dengan luas tanah 60 m² hingga 90 m². Harga satu unit rumah di cluster ini bervariasi tergantung dari luasnya lahan dan bangunan. Namun, sebagai gambaran, rumah kedua atau seken tipe luas tanah 120 m²  dan luas bangunan 96 m² memiliki 3 kamar tidur dan 2 kamar mandi, ditawarkan dengan harga di atas Rp 800 juta.

Bila tertarik punya hunian di sini, Anda mungkin ingin melihat-lihat terlebih dulu pemukiman di sekitarnya, seperti Bintang Metropole Cluster Simphony, Bulak Macan Permai, Bumi Alianda Kencana PermaiHarapan Jaya dan Kavling Tanggul Permata.

           

 

Baca Selengkapnya

Detail Bangunan

Gedung # Floors # Units
Building @ Jl. K.H. Muchtar Tabrani, Perwira, Bekasi 17122N/AN/A
Have a question about this property?
AskGuru’s experts are ready to help you.
Ajukan Pertanyaan Anda