rentang harga jual
Rp 385 jt Rp 850 jt
Giri Mekar Permai
Jl Giri Mekar, Ujung Berung, Bandung, 40611, Jawa Barat
peta

Detail

Nama Properti

Giri Mekar Permai

tipe properti

Rumah

Pengembang

N/A

Sertifikat

N/A

per m²

Rp 3.631.285 - Rp 7.612.903

Tahun Selesai

N/A

Jumlah Lantai

N/A

Total Unit

N/A

Deskripsi

Giri Mekar Permai merupakan perumahan modern minimalis yang ada di Kecamatan Ujung Berung, Kota Bandung, Jawa Barat. Perumahan yang dibangun oleh pengembang PT Graha Wijaya ini pas buat hunian dan juga investasi.

Berada di kawasan permukiman yang lumayan padat, perumahan Giri Mekar Permai menawarkan kehidupan sosial yang hangat. Apalagi masyarakat Bandung memang dikenal memiliki sifat ramah. Udara di kawasan Giri Mekar Permai pun sangat sejuk, karena letaknya di dataran tinggi Bandung bagian Timur. Di sekitar perumahan juga masih terbentang pepohonan hijau, membuat suasana yang sejuk itu terasa menenangkan.

Jalanan di perumahan Giri Mekar Permai sudah terbuat dari aspal, sehingga saat hujan mengguyur tak khawatir becek atau berlumpur. Jalan utama di dalam perumahan juga lebar memiliki dua ruas jalan. Sistem keamanannya juga terbilang baik, karena selain ada petugas jaga di gerbang utama, sejumlah cluster terdapat portal. Tentunya ini membuat orang luar tidak bisa sembarangan masuk ke perumahan Giri Mekar Permai pada jam malam.

Giri Mekar Permai letaknya tak begitu jauh dari pusat Kota Bandung. Butuh waktu sekitar 30 menit untuk sampai ke titik 0 Kota Bandung di Jalan Asia Afrika melalui Jalan Jenderal Ahmad Yani. Bila dikonversikan ke jarak, antara Giri Mekar Permai ke Jalan Asia Afrika sekitar 12,2 kilometer.

Angkutan umum menuju dan keluar Giri Mekar Permai juga banyak tersedia. Di antaranya Damri, Bis 16, Bis 33, Bis 05, Bis 10 dan lainnya. Lokasinya juga mudah dijangkau sehingga memudahkan transportasi online (daring) untuk melakukan penjemputan penumpang di Perumahan Giri Mekar Permai.

Ada beberapa fasilitas pendidikan di sekitar Giri Mekar Permai, di antaranya Sekolah Ramah Anak Zaidan Educare sejauh 1,2 kilometer yang bisa ditempuh dalam waktu 5 menit. Ada juga Tunas Unggul Global Interactive School yang jaraknya 4,6 kilometer (15 menit perjalanan). Untuk sekolah umum ada SD Negeri Padasuka yang bisa ditempuh dalam waktu 20 menit (6,6 kilometer), kemudian PG TK SD SMP Islam Ibnu Sina sejauh 7,7 kilometer (waktu tempuh 17 menit).

Fasilitas kesehatan, terdapat Klinik Pertama Mitra Medika Padasuka yang dapat dijangkau dalam waktu 20 menit. Ada juga Klinik Utama Kartini yang jarak tempuhnya 27 menitan, sedangkan ke Rumah Sakit Santo Barromeus, butuh waktu sekitar 30 menit.

Sebagai kawasan padat pemukiman, rumah ibadah juga mudah ditemui di sekitar Giri Mekar Permai. Masjid Al Muhajjirin hanya sejauh 1,8 kilometer, dan Masjid Al Falah sejauh 1,6 kilometer. Sedangkan gereja terdekat adalah Gereja Eben Haizer dan Gereja Pergerakan Kristus, yang dapat ditempuh dalam waktu 30 menit.

Jarak antara perumahan Giri Mekar Permai dengan kampus-kampus ternama di Bandung, seperti ITB, UPI, dan Unpad juga masih sangat terjangkau. Ke ITB butuh waktu 26 menit menggunakan kendaraan bermotor, ke Unpad 33 menit, dan ke UPI waktu tempuhnya sekitar 34 menit.

Giri Mekar Permai juga dikelilingi tempat-tempat penjaja makanan dan minuman. Penggemar jajan tinggal keluar kompleks maka akan menemukan warung-warung makan milik masyarakat di sana. Jasa laundry, jasa pengiriman barang, serta minimarket juga berada dekat dari perumahan Giri Mekar Permai.

Selain itu, Giri Mekar Permai juga masih terjangkau dari tempat-tempat wisata. Ke Lembang hanya sekitar 50 menit (22,1 kilometer) melalui Jalan Dago Giri, sedangkan ke Trans Studio Bandung sejauh 26 menit perjalanan (11,3 kilometer) melalui Jalan A.H Nasution.

Jarak tempuh menuju Bandara Husein Sastranegara juga tak begitu jauh, hanya memakan waktu 32 menit. Sedangkan ke Stasiun KA Bandung ditempuh dalam waktu 29 menit melalui Jalan PH.H Mustofa.

Hunian Giri Mekar Permai memiliki beragam tipe rumah, mulai dari yang minimalis hingga bertingkat. Tipenya ada yang 36/98 (luas bangunan 36 meter persegi, dan luas tanah 98 meter persegi), 36/129, 36/176, 45/98, 48/144, 48/177,  54/83, dan 54/160. Karena tanah di luar bangunan masih cukup luas, memungkinkan penghuni merenovasi rumahnya menjadi lebih luas.

Berada di dataran tinggi, pondasi bangunan di Giri Mekar Permai berupa pasangan batu kali dengan struktur berupa beton tulang. Rangka atap terbuat dari baja ringan, sedangkan dindingnya dari bata merah. Rata-rata rumah tersambung dengan arus PLN berdaya 1.300 Watt. Harga rumah termurah di Giri Mekar Permai dibanderol Rp450 juta. Hunian baru masih mungkin dibangun pengembang karena masih ada beberapa kawasan yang tanahnya masih kosong.

PT Graha Wijaya merupakan pengembang Perumahan Giri Mekar Permai yang beralamat di Jalan Srimahi 1, Kota Bandung atau sejauh 13 meter dari Perumahan Mekar Permai (waktu tempuh 27 menit melalui Jalan Jenderal Ahmad Yani).

Selain Perumahan Giri Mekar Permai, di kawasan Ujung Berung terdapat banyak permukiman. Di antaranya Bandung Timur Regency, Cijambe Indah, Ujung Berung Indah, Grand Ujung Berung Regency, dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Detail Bangunan

Gedung # Floors # Units
Building @ Jl Giri Mekar, Ujung Berung, Bandung 40611N/AN/A
Have a question about this property?
AskGuru’s experts are ready to help you.
Ajukan Pertanyaan Anda