PT Utama Jaya Mekar sudah membangun perumahan berskala kecil dan rumah toko (ruko) di berbagai wilayah. Kini mereka menggabungkan konsep keduanya di proyek teranyar. House of Tajem. Dibangun dengan tagline ‘Business and Housing’, tampak jelas bahwa konsep yang diusung oleh pengembang untuk perumahan ini adalah vila minimalis lengkap dengan fasilitas pertokoan. House of Tajem terletak di Jl. Raya Tajem, Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
House of Tajem mulai dipasarkan pada 2014, namun persiapannya telah dilakukan dua tahun sebelumnya. Saat itu harga tanah di Jl. Raya Tajem masih sekitar Rp3 juta sampai Rp4 juta per meter persegi. Kini harganya berada di kisaran Rp5 juta. Bahkan, di perempatan Tajem ada yang membuka harga di angka Rp7 juta per meter persegi. Kenaikan harga tersebut dipengaruhi oleh dibangunnya objek wisata Waterpark Jogja Bay Maguwo yang berlokasi di utara Stadion Maguwoharjo. Tempat rekreasi air ini dikembangkan di lahan seluas delapan hektar dengan nuansa bajak laut.
Wilayah Tajem merupakan penghubung antara Yogyakarta dan Solo. Hanya beberapa kilometer dari Tajem, Anda akan berada di perbatasan antara provinsi DIY dan Jawa Tengah, dengan Klaten sebagai pintu masuk dari wilayah Jawa Tengah dan Candi Prambanan sebagai ikonnya.
Untuk menjangkau House of Tajem, Anda bisa menyusuri Jl. Ring Road Utara dan melintasi Markas Besar Kepolisian Daerah (Polda) DIY, Hartono Mall, dan Universitas Pembangunan Nasional Yogyakarta. Dari situ, Anda ikuti saja jalan menuju ujung Jl. Ring Road Utara tujuan Bandara Adisutjipto. Jika sudah melihat papan nama Lotte Mart Wholesale menjulang, berarti Anda perlu memperlambat laju kendaraan karena lokasinya tak jauh lagi. Jika mengarah dari bandara, begitu keluar dari gerbang bandara, Anda perlu mencari Jl. Ring Road Utara.
Pengguna angkutan umum, seperti bus, tidak bisa sampai langsung di lokasi perumahan. Tapi, Anda bisa memanfaatkan jasa ojek yang bisa mangkal di pintu masuk Jl. Raya Tajem. Ojek tersebut beroperasi dari pukul enam pagi sampai pukul sembilan malam.
Jika perlu berbelanja kebutuhan harian, pasar tradisional berada tak jauh dari House of Tajem. Pasar yang bernama Pasar Stan (1 km) ini buka setiap hari sampai pukul sembilan malam. Jika Anda dan pasangan sama-sama bekerja hingga malam, Anda tetap bisa mengunjungi pasar ini untuk membeli berbagai kebutuhan.
Untuk urusan pendidikan di sekitar House of Tajem terdapat banyak pilihan, mulai dari sekolah negeri sampai sekolah swasta berkelas. Misalnya, SMP, SMA, dan SMK Budi Mulia Dua (100 m), yang didirikan oleh politikus Amien Rais. Kelas untuk jenjang playgroup, TK, dan SD berlokasi di tempat terpisah, yaitu di Jl. Seturan Raya (6,5 km). Tapi, rencananya akan dipindahkan menjadi satu di Tajem. Untuk sekolah negeri, di Jalan Raya Tajem terdapat SDN Pokoh 1 (1 km).
Lokasi House of Tajem juga dekat dengan banyak perguruan tinggi, seperti Respati Yogyakarta (500 m) dan Universitas Sanata Dharma (3 km). Selain itu, terdapat pula Stadion Maguwoharjo (5 km), yang menjadi markas klub sepakbola PSS Sleman.
Ada banyak pilihan rumah sakit yang berlokasi tak jauh dari hunian. Antara lain, RS Arvita Bunda, RS Hermina dan RS PKU Muhammadiyah. Ketiga rumah sakit ini memiliki fasilitas yang mumpuni, didukung oleh dokter berpengalaman.
Dengan lahan yang terbatas, pengembang memang tidak membangun fasilitas untuk pusat kebugaran, jogging track, atau tempat bermain anak. Sebagai gantinya, PT Utama Jaya Mekar menyediakan taman untuk mempercantik dan menyejukkan suasana perumahan. Dalam hal keamanan, House of Tajem dilengkapi kamera pengawasan 24 jam yang dipasang di empat titik, mulai dari depan hingga belakang perumahan, serta penerapan one gate system.
House of Tajem dibangun di atas tanah seluas 2.650 meter persegi dan total bangunan sebanyak 14 unit. Terdapat tiga tipe unit yang ditawarkan, yaitu tipe A (62/125) berupa bangunan satu lantai, B (92/126) berupa rumah dua lantai, dan C (130/126-133), yang dipasarkan dalam kisaran harga antara Rp804 juta sampai Rp936 juta. Hanya, tipe C sudah habis terjual.
Memiliki hunian di House of Tajem, Anda akan merasa seperti sedang berlibur setiap saat. Pada unit tipe B, tersedia whirlpool bath tub di lantai dua, yang membuat Anda seperti sedang bersantai di hotel mewah. Ditambah lagi, ada genteng transparan yang dipasang di atas kamar mandi. Selain untuk menambah pencahayaan alami dari sinar matahari, di kala malam, Anda bisa memandang bintang sambil merasakan sensasi pijat di bath tub. Apalagi, lantai dua ini dikhususkan untuk ruang privat penghuni. Anda tak akan terganggu oleh aktivitas asisten rumah tangga.
Jika sudah jatuh cinta pada kawasan Sleman yang tenang tapi tak jauh dari pusat Kota Yogyakarta, Anda bisa mensurvei area pemukiman lain di wilayah ini, antara lain Pastika Bhumidana Residence, Griya Perwita Wisata, dan Hyarta Residence.