rentang harga jual
Rp 990 jt Rp 3,249999872 M
rentang harga sewa
Rp 35 jt Rp 50 jt
Kota Harapan Indah Cluster Ifolia
Bekasi Raya, Medan Satria, Bekasi, 17132, Jawa Barat
peta

Detail

Nama Properti

Kota Harapan Indah Cluster Ifolia

tipe properti

Rumah

Pengembang

N/A

Sertifikat

N/A

per m²

Rp 5.714.286 - Rp 35.576.924

Tahun Selesai

N/A

Jumlah Lantai

N/A

Total Unit

N/A

Deskripsi

Bila Anda mendambakan hunian yang berada di kawasan yang terencana dengan baik dan tengah berkembang namun jaraknya tempuhnya tidak terlalu jauh dari Jakarta, maka KOTA HARAPAN INDAH bisa menjadi pilihan untuk tinggal bersama keluarga tercinta. CLUSTER IFOLIA merupakan salah satu bagian dari pengembangan di kawasan Kota Harapan Indah yang terletak di Jl. Ifolia, Pusaka Rakyat, Kecamatan Tarumajaya, Kota Bekasi. Kawasan ini masih terus berkembang dan memiliki potensi peningkatan nilai ekonomi yang terus meningkat. Selain sebagai hunian, juga untuk investasi.

Lokasi yang strategis juga menambah nilai jual objek properti Anda di masa mendatang. Ada berbagai rute yang bisa ditempuh untuk mencapai lokasi Cluster Efolia ini. Bila Anda menggunakan transportasi umum dari Stasiun Tanah Abang, pilih KRL loop line yang menuju stasiun Manggarai. Kemudian berpindah menggunakan kereta jalur Bekasi hingga stasiun Klender Baru.

Dari Stasiun Klender Baru menggunakan bus TransJakarta menuju daerah Penggilingan dan berganti trayek 11U ke arah Pulo Gebang menuju Jl. Sentosa. Dari Jl. Sentosa kemudian berganti angkutan umum JakLinko rute Jak 27 ke arah Rorotan hingga kawasan Masjid At Taqwa di Karang Tengah 2, baru kemudian menuju Cluster Ifolia di Kota Harapan Indah.

Bila Anda menggunakan kendaraan pribadi, bisa menggunakan rute melewati Jl. I. Gusti Ngurah Rai ke arah Kranji, kemudian berbelok ke arah Jl. Sultan Agung hingga kemudian bertemu dengan pertigaan Jl. Raya Kaliabang dan menempuh jalan itu.

Dari Jl. Raya Kaliabang, kemudian berbelok ke Jl. Raya Kaliabang Tengah dan dilanjutkan ke Jl. Taruna Jaya dan masuk ke Cluster Ifolia.

Bila menggunakan jalan tol, maka dari arah Jakarta masuk ke jalan Tol Lingkar Luar seksi E ke arah Cakung. Ambil pintu keluar Cakung, kemudian mengarah ke Jl. Sri Sultan Hamengkubuwono IX. Setelah melewati gerbang utama Kota Harapan Indah, ambil jalan ke kiri ke Jl. Raya Kaliabang, kemudian berlanjut ke Raya Kaliabang Tengah dan sampai di Jl. Taruna Jaya sampai ke Cluster Ifolia.

Untuk mencapai Cluster Ifolia juga bisa ditempuh dengan akses di gerbang utama Kota Harapan Indah, kemudian menyusuri hingga sampai Cluster Ifolia. Jarak Gerbang Utama Kota Harapan Indah Bekasi menuju Cluster Ifolia 6 km dengan waktu tempuh kurang dari 15 menit berkendara.

Dengan akses Tol Lingkar Luar gerbang Cakung dan juga bisa menyusuri Jl. I Gusti Ngurah Rai serta Jl. Sultan Hamengkubuwono IX di kawasan Jakarta Timur, maka Anda akan mudah terhubung dan beraktivitas sehari-hari ke titik-titik lokasi kegiatan yang berada di Bekasi maupun di Kota Jakarta.

Fasilitas kesehatan yang berada di sekitar kawasan hunian Anda antara lain RS Taman Harapan Baru di Jl. Raya Kaliabang Tengah yang hanya berjarak 4 km atau bisa ditempuh dalam waktu 12 menit berkendara. Rumah sakit lainnya adalah RS Mayapada di kawasan Jakarta Garden City yang berjarak 6,9 km atau bisa ditempuh dalam waktu 20 menit dengan berkendara.

Ada pula RS Citra Harapan di Jl. Harapan Indah Raya yang berjarak 5,3 km dari Cluster Ifolia dan dapat ditempuh dengan waktu 11 menit perjalanan dengan menggunakan kendaraan.

Sementara untuk pusat perbelanjaan tradisional, beberapa pilihan yang bisa didatangi antara lain Pasar Pagi Pusaka Rakyat di Jl. Taruma Jaya yang berjarak 1,6 km dari cluster dan bisa ditempuh dalam waktu 5 menit. Selain itu ada pula Pasar Pejuang Jaya di Jl. Perintis berjarak 3,3 km dengan waktu tempuh 11 menit.

Untuk fasilitas pendidikan, beberapa sekolah yang dekat dengan lokasi hunian Anda untuk sekolah dasar antara lain SD Muhammadiyah 7 di Jl. Serut Jaya Raya yang berjarak 2,9 km atau bisa ditempuh dalam waktu 9 menit berkendara. SDIT Nurul Qolbi di Jl. Taruma Jaya berjarak 1,7 km dan bisa ditempuh dalam waktu kurang dari 10 menit.

SD Dian Harapan di Jl. Palem Kuning Raya berjarak 2,9 km dan SD Yaperti di Jl. Nusa Indah berjarak 6,9 km dengan waktu tempuh 17 menit berkendara. Juga terdapat sekolah terpadu dari tingkat TK hingga SMA Queenstown Education Centre di Jl. Harapan Indah yang berjarak 3,7 km dan bisa ditempuh dalam waktu 12 menit berkendara.

Cluster Ifolia merupakan cluster dengan lingkungan yang nyaman dan sistem pengamanan satu pintu terpusat untuk lalu lintas keluar dan masuk. Petugas satuan pengamanan yang bertugas 24 jam.

Cukup banyak pilihan hunian yang bisa dilihat di Cluster Ifolia dan sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda. Terdapat 54 unit hunian yang bisa Anda pilih di cluster ini dan dalam kondisi siap untuk dihuni, luas bangunan bervariasi mulai 90 meter persegi, 100 meter persegi hingga di atas 150 meter persegi. Harga yang ditawarkan bervariasi dari mulai Rp 830 juta hingga Rp 1,8 miliar.

Bila Anda tertarik hunian lain yang ada di sekitar Kota Harapan Indah, beberapa lokasi yang bisa dilihat antara lain Bekasi Indah Raya, Bekasi Permai  dan Bekasi Timur Regency.

Baca Selengkapnya

Detail Bangunan

Gedung # Floors # Units
Building @ Jl. Bekasi Raya, Medan Satria, Bekasi 17132N/AN/A
Have a question about this property?
AskGuru’s experts are ready to help you.
Ajukan Pertanyaan Anda