rentang harga jual
Rp 1,335 jt Rp 25,999998976 M
rentang harga sewa
Upto Rp 85,000003584 M
Rumah Tahap 1&2 PIK2
Jl. Marina Raya Jl. Pantai Indah Kapuk No.1, RT.7/RW.2, Kamal Muara, Kec. Penjaringan, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta , 15211, DKI Jakarta
peta

Detail

Nama Properti

Rumah Tahap 1&2 PIK2

tipe properti

Rumah

Pengembang

Agung Sedayu Group & Salim Group

Sertifikat

SHGB - Hak Guna Bangunan

per m²

Rp 11.298 - Rp 187.500.000

Tahun Selesai

2025

Jumlah Lantai

N/A

Total Unit

5000

Deskripsi

Perumahan yang berada di tengah kawasan PIK 2 ini menawarkan pengalaman bertempat tinggal di kota mandiri yang lengkap. Tidak hanya dari segi fasilitas umum, namun juga infrastruktur yang mengelilinginya.

Rumah Tahap 1 dan Tahap 2 Pantai Indah Kapuk 2

Dari segi konstruksi, Kawasan Perumahan PIK 2 juga sudah menggunakan pemadatan tanah Vacuum Consolidation Method (VCM) yang juga diterapkan pada pembangunan Changi Airport Terminal 5. Dengan teknologi ini, pemadatan tanah dapat dilakukan dengan cepat, minim penggunaan alat berat, dan ramah lingkungan. Ingin mengetahui keunggulan lain dari perumahan ini? Simak detail properti berikut ini!

Digarap oleh Pengembang Terpercaya

Nama Agung Podomoro Group dan Salim Group yang tergabung dalam Sedayu Indo City tentunya sudah tidak asing di telinga kita. Keduanya sudah dikenal sebagai pengembang nasional yang telah berpengalaman mendirikan sejumlah kawasan hunian, komersial, bahkan pusat bisnis. Pantai Indah Kapuk 2 sendiri merupakan mega proyek terbaru mereka yang berdiri di lahan seluas 2.650 hektare. 

Sebagai proyek garapan pengembang ternama, Agung Sedayu Group dan Salim Group, perumahan Osaka Residence mengantongi nilai investasi yang lebih menjanjikan. Data menunjukkan bahwa harga properti di kawasan ini mengalami kenaikan rata-rata sekitar 15-20 persen per tahun. 

Dekat dengan Pantai

Kawasan Pantai Indah Kapuk merupakan kawasan yang memiliki sejumlah tempat wisata. Salah satunya adalah Pantai Pasir Putih PIK 2. Sejak dibuka untuk umum pada tahun 2020 lalu, hingga kini antusias masyarakat berkunjung ke pantai sangat tinggi. Pantai ini menjadi salah satu tempat wisata untuk bersantai.

Kawasan PIK 2 akan menjadi magnet baru bagi pasar properti di Jakarta. Pasalnya, kawasan ini memiliki area pantai, yang tidak dimiliki oleh kawasan Jakarta lainnya. Selain itu, berbagai fasilitas lainnya yang sedang dalam proses pembangunan juga akan membuat kawasan ini akan semakin menarik untuk ditempati.

Fasilitas Umum yang Lengkap

Selain di kawasan mix used yang masih dalam tahap pembangunan, saat ini Anda bisa memanfaatkan fasilitas umum di luar perumahan Tahap 1 dan 2. Sebagai contoh, untuk pusat layanan kesehatan terdekat. Ada Puskesmas Salembaran Jaya (4,1km), RSIA Bun (6km), dan Rumah Sakit Mitra Husada (7,3km).

Untuk sekolah, ada SD Negeri Salembaran 1 Tangerang (5km), SMP Negeri 1 Kosambi (3,2km), dan SMA Negeri 5 Kabupaten Tangerang (4km). 

Untuk tempat wisata di terdekat ada Hutan Mangrove Desa Muara Teluk Naga (5km) dan juga Pantai Pasir Putih yang berjarak 6,8km dari perumahan.

Sebagai kota mandiri yang sangat luas, pengembang menawarkan beragam fasilitas di dalam kawasan PIK 2. Mulai dari pantai pasir putih sepanjang 4km, area hijau Green Belt seluas 60 hektare, sampai dengan Mata Elang International Stadium yang dapat digunakan untuk menggelar pertunjukan skala internasional.

Selain itu, akan ada pusat pendidikan di Education City, Asian Town, Tiong Bahru Market Singapore, Kawasan Kuliner Grand Shanghai, serta akan dibangun mal terbesar yakni Sedayu Water Town. Hal tersebut membuat kawasan PIK akan menjadi the next hidden gems yang ramai dikunjungi oleh warga Jabodetabek.

Lokasi yang Strategis

Meskipun secara teritori berada di kawasan Salembaran, Tangerang, namun Agung Sedayu City menyediakan akses jalan khusus menuju Pantai Indah Kapuk 1. Dengan demikian para penghuni rumah di PIK 2 bisa memanfaatkan fasilitas lengkap di PIK 1 dengan waktu tempuh yang singkat.

Selain itu PIK 2 juga memiliki akses transportasi yang terkoneksi dengan LRT, BRT dan Feeder Bus. Fasilitas tersebut pun akan sangat bermanfaat untuk para penghuni yang tidak memiliki kendaraan pribadi dan menggunakan transportasi publik.

Kawasan hunian ini dilengkapi juga dengan layanan keamanan 24 jam sehingga akan membuat penghuni merasa aman dan nyaman. Untuk lingkungan perumahan juga sudah terhubung dengan dua jalan utama dengan lebar 50 meter.

Dengan sederet keunggulan yang dimilikinya, tidak heran apabila proyek perumahan yang ditawarkan memiliki harga yang cukup tinggi dan bersaing dengan perumahan lain yang serupa.

Baca Selengkapnya

Sarana & Prasarana

Fasilitas

  • Kolam Aerobik
  • Stasiun Kebugaran
  • Aircon Facilities
  • Lapangan Terbuka
  • Lapangan Badminton
  • Lapangan Basket
  • Tempat Parkir Basement
  • Cafes
  • Car Park
  • Tempat Parkir Tertutup
  • Arena Bermain Anak-anak
  • Gedung Perkumpulan
  • Jalur Penghubung Tertutup
  • Taman Umum
  • Plaza Masyarakat
  • Tempat Antar/Jemput
  • Eateries
  • Halte Bus Yang Ada
  • Sub-Stasiun Listrik
  • Pusat Kebugaran
  • Kolam Bermain
  • Ruang Acara
  • Jacuzzi
  • Trek Lari
  • Kolam Renang
  • Ruang Mesin Cuci Koin
  • Ruang Santai
  • Pintu Masuk Utama
  • Ruang Rapat
  • Lapangan Golf Mini
  • Mini-Mart
  • Tempat Parkir Multi-Lantai
  • Ruang Serba Guna
  • Tempat Parkir Terbuka
  • Paviliun
  • Kolam Dek
  • Arena bermain
  • Sepen
  • Jalur Refleksiologi
  • Teras Atap
  • Sauna
  • Keamanan 24 Jam
  • Tempat Berteduh
  • Kolam Spa
  • Pemandian Uap
  • Kolam Renang
  • Lapangan Tenis
  • Pusat Utilitas

Detail Bangunan

Gedung # Floors # Units
MiamiN/AN/A
Kuningan VillageN/AN/A
Bukit Danau IndahN/AN/A
Simprug VillageN/AN/A
Pantai Bukit VillaN/AN/A
Have a question about this property?
AskGuru’s experts are ready to help you.
Ajukan Pertanyaan Anda