rentang harga jual
Rp 295 jt Rp 360 jt
Vila Mutiara Bogor
Sumur Wangi, 16620, Jawa Barat
peta

Detail

Nama Properti

Vila Mutiara Bogor

tipe properti

Rumah

Pengembang

PT. Ispi Pratama Lestari Perkasa

Sertifikat

Other

per m²

Rp 4.538.462 - Rp 6.000.000

Tahun Selesai

N/A

Jumlah Lantai

N/A

Total Unit

N/A

Deskripsi

Villa Mutiara Bogor merupakan perumahan di  Bogor, Jawa Barat, yang mengusung konsep cluster dengan daya tarik lingkungan yang nyaman, rapi dan teduh. Hunian besutan PT. Ispi Pratama Lestari Perkasa ini tergolong perumahan lama namun memiliki nilai investasi yang menjanjikan.

            Bogor adalah salah satu kota yang menjadi tujuan para pemburu rumah. Udara yang sejuk,fasilitas lengkap, dan banyak akes menuju Jakarta, menjadi daya tarik kota hujan.

            Sementara itu, PT. Ispi Pratama Lestari Perkasa memiliki komitmen dan kredibilitas yang baik di dunia properti tanah air. Sejumlah penghargaan dan pengakuan prestasi milik pengembang iniyang diberikan oleh lembaga pemerintah maupun organisasi independen, menunjukkan komitmen nyata PT Ispi Pratama Lestari Perkasa sebagai mitra pemerintah untuk mensejahterakan rakyat.

            Villa Mutiara yang terletak di kelurahan Mekarwangi, kecamatan Tanah Sereal, kota Bogor ini memiliki fasilitas yang lengkap, baik di dalam maupun sekitar perumahan, dengan lokasi yang strategis.

            Sebagai perumahan lama, Villa Mutiara Bogor memiliki keunggulan lingkungan yang telah tertata rapi dan ditunjang pula oleh fasilitas yang memadai. Soal lokasi tidak kalah menarik. Posisi perumahan yang hanya berjarak 4 km dari Stasiun Cilebut tentu akan mempermudah Anda yang bekerja di Jakarta dan sekitarnya. Selain stasiun kereta api, Villa Mutiara Bogor juga dekat dengan tol Bogor Outer Ring Road (BORR), yang hanya memakan waktu sekitar 15 menit ke perumahan.

            Nilai plus lainnya dari perumahan-perumahan di Bogor adalah adanya proyek pembangunan LRT (light rapid transit) di jalur Jakarta-Cimanggis-Cibubur-Sentul hingga ke Bogor. Saat ini tiang pancangnya sudah berdiri tegak di sisi Tol Jagorawi dan direncanakan akan beroperasi di tahun 2019. Kehadiran LRT ini dipastikan akan membuat pemburu rumah semakin tertarik untuk mencari hunian di Bogor.

            Hubungan para penghuninya pun sudah terjalin hangat dan akrab. Terbukti lewat berbagai kegiatan dan fasilitas perumahan yang tercipta atas inisiatif warga, misalnya kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan yang rutin dilakukan, Taman Kanak-kanak Kinder Globe Indonesia Cabang Bogor, Taman Bacaan Pustaka SENARINA, dan Bank Sampah.

            Hal menarik dari perumahan ini, salah satu fasilitasnya yang tercipta atas inisiatif warga yaitu Bank Sampah Melati Bersih Villa Mutiara Bogor, berhasil meraih Juara I dalam Lomba Bank Sampah tingkat Kota Bogor pada 2017 lalu. Piala kejuaraan diberikan langsung oleh Kepala Dinas Lingkungan Kota Bogor dalam acara peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang bertemakan "Bogor Bebas Sampah 2020" .

            Sarana dan fasilitas yang ada di sekitar lingkungan RT 01/ RW 011 Villa Mutiara Bogor saat ini meliputi sarana ibadah, sekolah, sarana olahraga yaitu lapangan serbaguna (bulutangkis/voli/futsal), area bermain anak-anak, minimarket, dan dua unit pos keamanan di gerbang timur dan barat.

            Fasilitas kesehatan terdekat adalah Klinik Mutiara Sehat (0.2 km) yang bisa ditempuh dengan berjalan kaki 2 menit. Tidak jauh dari klinik, Anda juga bisa menemukan Puskesmas Mekarwangi (3.0 km). Ada juga Klinik Citama (5.9 km) di Jl. Raya Bojong Gede. Jarak kedua tempat itu kurang lebih 15-20 menit.

            Bila membutuhkan fasilitas yang lengkap, Anda bisa ke rumah sakit besar, seperti RS. Mulia (10 km) di Jl. Raya Pajajaran. Rumah sakit umum tipe C ini memiliki pelayanan yang cukup lengkap seperti poliklinik, rawat inap, IGD 24 jam, radiologi, rehabilitasi medik, konsultasi gizi, kebidanan, bedah dan medical check up. Selain dokter umum, rumah sakit ini juga didukung oleh 56 dokter spesialis dan peralatan medis yang baik.

            Selain itu ada RS. Azra Bogor (10 km) dan Siloam Hospital Bogor (12 km) yang bisa ditempuh kurang dari 30 menit.

            Begitu juga dengan fasilitas pendidikan di sekitar perumahan, ada beberapa pilihan sekolah yang menarik. Seperti Sekolah Alam Islam (SAI) Talasia yang jaraknya hanya 1,5 km dari perumahan. Dengan perpaduan kurikulum integral dan holistik (islamic, character, and nature), berbasis nilai-nilai Al-Quran dan sunnah dan kurikulum pemerintah, SAI Talasia bisa jadi sekolah yang tepat untuk buah hati Anda. Adapula sekolah lainnya di sekitar perumahan, yaitu Sekolah Dasar Islam Terpadu AR-Rohmaniyah, yang hanya berjarak 230 m dari hunian ini.

            Ada beberapa tipe rumah di hunian asri ini, salah satunya adalah tipe dengan luas tanah 60 meter dan luas bangunan 29 meter persegi. Tipe ini memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, ruang tamu, halaman depan, dan carport. Ada pula tipe rumah yang memiliki luas bangunan 45 meter persegi dan luas tanah 60 meter persegi, yang dipasarkan dengan harga sekitar Rp150 jutaan.

            Selain Villa Mutiara Bogor, ada beberapa perumahan lainnya di area Bogor yang perlu Anda lirik, di antaranya Bogor Asri, Puri Sasak Panjang, Bogor Nirwana Residence, dan Bogor Raya Residence.

 

 

 

Baca Selengkapnya

Sarana & Prasarana

Fasilitas

  • Car Park
  • Pintu Masuk Utama
  • Keamanan 24 Jam

Detail Bangunan

Gedung # Floors # Units
Vila Mutiara BogorN/AN/A
Have a question about this property?
AskGuru’s experts are ready to help you.
Ajukan Pertanyaan Anda