Mengenal Aplikasi SiKumbang, Aplikasi Perumahan Subsidi

Tim Editorial Rumah.com
Mengenal Aplikasi SiKumbang, Aplikasi Perumahan Subsidi
RumahCom – Aplikasi SiKumbang adalah aplikasi yang disediakan untuk kalangan pengembang guna menampilkan listing produk perumahan subsidi maupun rumah murah non subsidi. SiKumbang menyajikan data produk perumahan kepada masyarakat berupa peta hunian yang tersedia, sedang dibangun, hingga yang telah terjual.
Kehadiran aplikasi SiKumbang merupakan inisiasi dari Pusat Pengelolaan Dana Perumahan (PPDPP) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dengan tujuan melengkapi berbagai aplikasi teknologi daring untuk kemudahan semua pihak. PPDPP sendiri merupakan lembaga yang menyalurkan dana perumahan bersubsidi untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) kepada bank penyalur KPR.
  • Aplikasi SiKumbang
  • Cara Daftar Aplikasi SiKumbang
  • Fungsi Utama Aplikasi SiKumbang
  • Keunggulan dan Kekurangan Aplikasi SiKumbang

Aplikasi SiKumbang

Aplikasi SiKumbang menyajikan lebih dari 19 ribu lokasi di seluruh Indonesia untuk perumahan subsidi.
Aplikasi SiKumbang adalah Sistem Informasi Kumpulan Pengembang, yang berfungsi untuk mengakomodir para pengembang perumahan dalam mengajukan perumahan yang dibangunnya, baik subsidi maupun komersil agar tercatat oleh pemerintah. Perumahan yang telah didaftarkan di SiKumbang akan terhubung langsung ke Aplikasi SiKasep untuk dapat disajikan dan dipilih oleh masyarakat
Aplikasi SiKumbang disediakan untuk kalangan pengembang menampilkan listing perumahan subsidinya. SiKumbang menyajikan data produk perumahan kepada masyarakat berupa peta hunian yang tersedia, sedang dibangun, hingga yang telah terjual.
Dalam laman resminya, aplikasi SiKumbang menyajikan lebih dari 19 ribu lokasi di seluruh Indonesia untuk perumahan-perumahan subsidi yang bisa dipilih yang dibangun oleh kalangan pengembang. Aplikasi ini diluncurkan guna memudahkan masyarakat, pengembang, maupun perbankan dalam melihat peta besar perumahan yang disajikan. Berdasarkan catatannya hingga artikel ini ditulis, aplikasi SiKumbang sukses menoreh:
  • 19.048 lokasi perumahan
  • 1.730.183 total unit terdaftar
  • 551.868 unit subsidi
  • 750.953 unit terjual subsidi
  • 129.480 unit komersil
  • 148.969 unit komersil terjual
  • 146.133 unit subsidi dipesan
  • 12.774 pengembang
Aplikasi Sikumbang dapat membantu Anda yang sedang mencari hunian KPR subsidi. Namun jika Anda sedang mencari rumah non-subsidi, bisa cek daftar hunian di kawasan Depok dibawah Rp1 miliar di sini!

Cara Daftar Aplikasi SiKumbang

Untuk mendaftar, pengembang harus bergabung dengan salah satu Asosiasi yang telah bekerjasama dengan PPDPP.
Aplikasi SiKumbang diperuntukan untuk para pengembang FLPP yang terdaftar di program Sistem Registrasi Pengembang atau SIRENG. Oleh karena itu, SiKumbang adalah aplikasi yang wajib dimanfaatkan oleh pengembang untuk mengunggah data perusahaan, foto proyek perumahan subsidi, hingga legalitas asli.
Aplikasi ini dapat diartikan sebagai marketplace penjualan rumah, baik yang bersubsidi dan non subsidi. Proyek-proyek perumahan yang sudah dimasukkan datanya di aplikasi SiKumbang, setelah disetujui oleh pihak PPDPP/PUPR, maka secara otomatis data proyek pengembangan akan tampil di aplikasi SiKasep sehingga masyarakat dapat memilih proyek yang diinginkan dengan memilih lokasi perumahan yang dituju. Lantas bagaimana cara daftar aplikasi SiKumbang?
  • Pengembang harus bergabung dengan salah satu Asosiasi yang telah bekerjasama dengan PPDPP;
  • Pihak Asosiasi akan mendaftarkan pengembang ke Program FLPP Sireng (Sistem Informasi Registrasi Pengembang);
  • Setelah terdaftar di Sireng, kemudian bisa melanjutkan pendaftaran di aplikasi Sikumbang dengan cara mengakses https://sikumbang.ppdpp.id.

Fungsi Utama Aplikasi SiKumbang

Sekadar informasi, untuk bisa lolos pendaftaran SiKumbang ada syarat wajib bagi pengembang.
Melalui SiKumbang, maka pengembang dan masyarakat akan sangat terbantu dalam proses pencarian dan pembelian rumah subsidi secara mudah. Di lain sisi bagi pengembang, keberadaan aplikasi SiKumbang sangat bermanfaat dalam membantu pemasaran sekaligus untuk mengetahui seberapa besar animo masyarakat akan ketertarikan pada program perumahan FLPP yang dijalankan Pemerintah. SiKumbang bertujuan sebagaimana diamanatkan:
  1. Undang-undang nomor 1 tahun 2011 tentang perumahan dan kawasan permukiman, bagian ketiga wewenang pada pasal 16 pemerintah menyusun dan menyediakan basis data perumahan dan kawasan permukiman, dan pasal pasal 129 setiap orang berhak memperoleh informasi yang berkaitan dengan penyelenggaraan perumahan dan kawasan permukiman;
  2. PP 88 Tahun 2014 tentang Pembinaan Penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan Permukiman, Bagian Kedelapan Pengembangan Sistem Layanan Informasi dan Komunikasi pada pasal 18 ayat (1) Pengembangan sistem informasi dan komunikasi dilakukan melalui menyusun dan menyediakan basis data, pemutakhiran data, jaringan, perangkat keras, dan perangkat lunak;
  3. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat N0. 17 Tahun 2016 tentang Penyelenggaraan Teknologi, Informasi, dan Komunikasi, Bab V Data dan Informasi, pasal 10 Data dan informasi dalam penyelenggaraan e-Government wajib disediakan oleh masing-masing unit organisasi Kementerian. harus memenuhi kaidah struktur data, interoperabilitas, kebaruan, keakuratan, kerahasiaan, dan keamanan informasi, Data dan informasi dikelola dan dikumpulkan oleh unit organisasi dan Pusdatin. Pasal 18 Tata kelola e-Government unit organisasi dilaksanakan oleh Pada Direktorat Jenderal Penyediaan Perumahan, dilaksanakan oleh Direktorat Perencanaan Penyediaan Perumahan.

Tips Rumah.com

SiKumbang adalah aplikasi yang wajib dimanfaatkan oleh pengembang untuk mengunggah data perusahaan, foto proyek perumahan subsidi, hingga legalitas asli. Aplikasi ini dapat diartikan sebagai marketplace penjualan rumah, baik yang bersubsidi dan non subsidi.

Sekadar informasi, untuk bisa lolos pendaftaran SiKumbang ada syarat wajib bagi pengembang. Yakni harus memenuhi Persetujuan Bangunan Gedung atau PGB yang merupakan kewajiban sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 2021, dimana PBG merupakan pengganti dari Izin Mendirikan Bangunan (IMB). Hal tersebut juga menjadi syarat dari SiKumbang agar dapat terdaftar.

Keunggulan dan Kekurangan Aplikasi SiKumbang

Benefit SiKumbang bagi pengembang sebagai media promosi untuk memasarkan hunian secara efektif dan efisien.
Dalam sistem SiKumbang, PPDPP secara real time mampu menyajikan data hunian kepada masyarakat berupa peta hunian yang tersedia, sedang dibangun, dan sudah terjual yang disajikan dalam berbagai warna. Warna kuning memperlihat perumahan yang masih tersedia, warna hitam untuk perumahan komersil dan warna merah untuk kavling perumahan yang telah terjual. Berikut adalah keunggulan dan kekurangan aplikasi SiKumbang.
Keunggulan Aplikasi SiKumbangKekurangan Aplikasi SiKumbang
Sebagai sarana data pemetaan yang sangat potensial untuk dikembangkan lebih lanjut oleh PPDPP ke dalam berbagai hal ke depannya.Masih adanya gangguan seperti pengembang tidak bisa mengajukan KPR ke perbankan lantaran data tiba- tiba hilang.
Data dalam aplikasi SiKumbang dapat digunakan untuk informasi prioritas bagi Pemerintah guna memenuhi kebutuhan listrik, air bersih, dan bantuan prasarana sarana umum lainnya seperti bentuk dan ukuran agunan yang akan dibiayai oleh program rumah subsidi. Peran perbankan untuk segera mencairkan KPR pun masih belum maksimal terkait aplikasi SiKumbang.
Menjadi benefit bagi pengembang sebagai media promosi untuk memasarkan hunian secara efektif dan efisien.Pengembang rumah bersubsidi di daerah merasa kesulitan lantaran tidak semua penduduk di daerah cukup paham akan penggunaan aplikasi untuk mencari dan membeli rumah subsidi.
Tonton video berikut untuk mengetahui cara memilih warna cat yang tepat!
Temukan lebih banyak pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti dan Panduan Referensi seputar properti dari Rumah.com

Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah

Penyangkalan: Informasi yang disajikan hanya sebagai informasi umum. PropertyGuru Pte Ltd dan PT AllProperty Media atau Rumah.com tidak memberikan pernyataan ataupun jaminan terkait informasi tersebut, termasuk namun tidak terbatas pada pernyataan ataupun jaminan mengenai kesesuaian informasi untuk tujuan tertentu sejauh yang diizinkan oleh hukum yang berlaku. Meskipun kami telah berusaha melakukan yang terbaik untuk memastikan informasi yang kami sajikan di dalam artikel ini akurat, dapat diandalkan, dan lengkap pada saat ditulisnya, informasi yang disajikan di dalam artikel ini tidak dapat dijadikan acuan dalam membuat segala keputusan terkait keuangan, investasi, real esate, maupun hukum. Lebih jauh, informasi yang disajikan bukanlah sebagai pengganti saran dari para profesional yang terlatih, yang dapat mengambil keputusan sesuai dengan kondisi dan situasi Anda secara pribadi. Kami tidak bertanggung jawab terhadap hasil dari keputusan yang Anda buat dengan mengacu pada informasi yang tersaji dalam artikel ini.

Kalkulator KPR

Ketahui cicilan bulanan untuk hunian idaman Anda lewat Kalkulator KPR.

Kalkulator Keterjangkauan

Ketahui kemampuan mencicil Anda berdasarkan kondisi keuangan Anda saat ini.

Kalkulator Refinancing

Ketahui berapa yang bisa Anda hemat dengan melakukan refinancing untuk cicilan rumah Anda saat ini