Cara Menanggulangi Pencemaran Air dan Pencegahannya

Piti Hanifiah
Cara Menanggulangi Pencemaran Air dan Pencegahannya
RumahCom – Persoalan air telah menjadi masalah yang memerlukan perhatian serius. Saat ini, untuk mendapatkan air yang baik sesuai dengan standar saja sudah cukup sulit. Hal ini dikarenakan air sudah banyak tercemar oleh bermacam macam limbah dari berbagai hasil kegiatan manusia sehingga menyebabkan kualitas air menurun, begitupun dengan kuantitasnya. Alhasil, berbagai cara menanggulangi pencemaran air pun terus dilakukan.
Berdasarkan data Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan, salah satu kasus pencemaran terjadi di perairan pantai utara Serang yaitu di kecamatan Tirtayasa. Padahal di pantai tersebut, warga setempat mengandalkan Sungai Ciujung untuk keperluan mandi dan kebutuhan lainnya seperti pengairan bagi tambak sehingga hasil tambak menjadi tidak optimal.
Secara kimiawi, pencemaran telah terjadi sungai Ciujung karena air sungai sering menjadi hitam dan mengeluarkan bau menyengat. Pencemaran air yang seperti beberapa contoh di atas, telah mengakibatkan terjadinya krisis air bersih. Anda tentu tak ingin pencemaran air terjadi di sekeliling Anda. Oleh karena itu, perlu pahami betul dampak pencemaran air beserta cara menanggulangi pencemaran air dalam ulasan berikut.
  • Penyebab Pencemaran Air
  • Cara Menanggulangi Pencemaran Air
  • Dampak Pencemaran Air
  • Tips Mencegah Terjadinya Pencemaran Air

Penyebab Pencemaran Air

Pencemaran air bisa terjadi karena berbagai hal, dimulai dari aktivitas rumah tangga sehari-hari yang menghasilkan limbah. Sumber: Pexels - Yogendra Singh
Apa penyebab pencemaran air? Air tercemar disebabkan oleh sejumlah limbah yang terdiri dari limbah industri, limbah rumah tangga, dan limbah pertanian. Pencemaran air bisa terjadi karena berbagai hal, dimulai dari aktivitas rumah tangga sehari-hari yang menghasilkan limbah, aktivitas industri pabrik, aktivitas peternakan maupun pertanian dan masih banyak lagi.
Pencemaran air merupakan sebuah kondisi kualitas air pada suatu kawasan menurun yang disebabkan berbagai hal seperti masuknya komponen asing berupa zat, unsur, ataupun energi lain ke dalam air yang dapat mempengaruhi kualitas air tersebut. Jika suatu air sudah tercemar biasanya akan ditandai dengan berubahnya rasa, warna, hingga bau dari air di kawasan tersebut.

Limbah Industri

Merupakan jenis limbah yang berasal dari industri dapat berupa limbah organik yang bau seperti limbah pabrik tekstil atau limbah pabrik kertas. Tak hanya itu juga limbah anorganik berupa cairan panas, berbuih dan berwarna, serta mengandung asam belerang, berbau menyengat. Jika limbah industri tersebut dibuang ke saluran air atau sungai, akan menimbulkan pencemaran air dan merusak atau memusnahkan organisme di dalam ekosistem tersebut. Kandungannya juga berbahaya bagi manusia apabila mengkonsumsinya.

Limbah Rumah Tangga

Limbah rumah tangga merupakan limbah yang berasal dari hasil samping kegiatan perumahan. Sumber: Pexels - SHVETS Production
Limbah rumah tangga merupakan limbah yang berasal dari hasil samping kegiatan perumahan. Seperti limbah rumah tangga, pasar, perkantoran, rumah penginapan (hotel), rumah makan, dan puing-puing bahan bangunan serta besi-besi tua bekas mesin-mesin atau kendaraan. Limbah rumah tangga dapat berasal dari bahan organik, anorganik, maupun bahan berbahaya dan beracun.

Tumpahan Minyak Laut

 Adanya tumpahan minyak ke dalam laut seringkali menjadi salah satu penyebab terjadinya pencemaran air yang berbahaya bagi biota laut di dalamnya. Sumber: Pexels - Tom Fisk
Pencemaran air ini terjadi karena seringkali dalam proses pengolahan sejumlah barang tambang memiliki kontak langsung dengan air. Ataupun ketika melalui udara selanjutnya akan masuk ke dalam air. Hal tersebut dapat mempengaruhi kualitas air yang ada terutama pada pertambangan bahan bakar batu bara. Selain itu, adanya tumpahan minyak ke dalam laut seringkali menjadi salah satu penyebab terjadinya pencemaran air dan dapat berbahaya bagi biota laut di dalamnya.
Jika kilang minyak yang ada di dalam laut, mengalami kebocoran atau tumpahan pihak yang paling dirugikan saat itu adalah laut dan juga biota di dalamnya. Ekosistem laut yang ada akan rusak dan mati akibat terkena tumpahan minyak tersebut.

Tips Rumah.com

Pencemaran air merupakan sebuah kondisi kualitas air pada suatu kawasan menurun yang disebabkan berbagai hal seperti masuknya komponen asing berupa zat, unsur, ataupun energi lain ke dalam air yang dapat mempengaruhi kualitas air tersebut.

Cara Menanggulangi Pencemaran Air

Untuk mencegah agar tidak terjadi pencemaran air hendaknya tidak menambah terjadinya bahan pencemar.Sumber: Pexels - Greta Hoffman
Sebaiknya pengolahan limbah industri sebelum dibuang ke tempat pembuangan, dialirkan ke sungai atau selokan hendaknya dikumpulkan di suatu tempat yang disediakan,kemudian diolah, agar bila terpaksa harus dibuang ke sungai tidak menyebabkan terjadinya pencemaran air. Bahkan kalau bisa setelah diolah tidak dibuang ke sungai melainkan dapat digunakan lagi untuk keperluan industri sendiri. Limbah padat yang tidak dapat diuraikan lebih baik dipisahkan, kemudian diolah menjadi bahan lain yang berguna. Misalnya dapat diolah menjadi keset.
Selain itu, untuk mencegah agar tidak terjadi pencemaran air sebaiknya dalam beraktivitas Anda tidak menambah terjadinya bahan pencemar. Misalnya dengan tidak membuang sampah rumah tangga, sampah rumah sakit,sampah/limbah industri secara sembarangan, tidak membuang ke dalam air sungai,danau ataupun ke dalam selokan. Serta tidak menggunakan pupuk dan pestisida secara berlebihan, karena akan mencemari air di lingkungan tanah pertanian. Lebih rinci berikut ini sejumlah cara penanggulangan:
  • Pembuatan Kolam Stabilisasi
Dalam kolam stabilisasi, air limbah diolah secara alamiah untuk menetralisasi zat-zat pencemar sebelum air limbah dialirkan ke sungai. Kolam stabilisasi ini dapat digunakan oleh semua kalangan karena mudah memilikinya dan murah harganya.
  • IPAL (Instalasi Pengolahan Air Limbah)
Pengolahan air limbah ini menggunakan alat-alat khusus. Pengolahan ini dilakukan melalui tiga tahapan, yaitu primary treatment (pengolahan pertama), secondary treatment (pengolahan kedua), dan tertiary treatment (pengolahan lanjutan).
Aneka cara menanggulangi pencemaran air memang jadi hal yang krusial mengingat dampaknya yang serius bagi kehidupan manusia dan juga ekosistem. Salah satunya adalah banjir. Mau punya rumah bebas banjir seperti di kawasan Bojongsari? Temukan pilihan rumahnya dengan harga di bawah Rp500 jutaan di sini!

Dampak Pencemaran Air

Dampak pencemaran air terbagi atas 4 kelompok. Sumber: Pexels - Pavel Danilyuk
Pencemaran air berdampak luas, misalnya dapat meracuni sumber air minum,meracuni makanan hewan, ketidakseimbangan ekosistem sungai dan danau, pengrusakan hutan akibat hujan asam, dan sebagainya. Secara umum, dampak pencemaran air pada umumnya dibagi atas 4 kelompok, yaitu:
  • Dampak terhadap kehidupan biota air
Banyaknya zat pencemaran pada air limbah akan menyebabkan menurunnya kadar oksigen terlarut dalam air tersebut. Sehingga mengakibatkan kehidupan dalam air membutuhkan oksigen terganggu serta mengurangi perkembangannya.
  • Dampak terhadap kualitas air tanah
Pencemaran air tanah oleh tinja yang biasa diukur dengan faecal coliform telah terjadi dalam skala yang luas. Hal ini dibuktikan oleh suatu survei sumur dangkal di Jakarta.
  • Dampak terhadap kesehatan
Pencemaran air sebagai pembawa penyakit menular bermacam-macam. Seperti air sebagai media untuk hidup mikroba pathogen. Kemudian air sebagai sarang insekta penyebar penyakit.
  • Dampak terhadap estetika lingkungan
Masalah limbah minyak atau lemak juga dapat mengurangi estetika lingkungan.

Tips Mencegah Terjadinya Pencemaran Air

Pencegahan pencemaran lebih baik ketimbang penanggulangan pencemaran. Sumber: Pexels - Polina Tankhilevich
Proses pencegahan terjadinya pencemaran lebih baik daripada harus mencari cara menanggulangi pencemaran air yang telah terjadi. Usaha-usaha tersebut dapat dilakukan, di antaranya dengan menjaga air tanah agar tetap bersih. Berikut ini sejumlah metode pencegahan yang mampu dijadikan siasat terkait cara menanggulangi pencemaran air.
  • Menempatkan daerah industri atau pabrik jauh dari daerah perumahan atau pemukiman.
  • Pembuangan limbah industri diatur sehingga tidak mencemari lingkungan atau ekosistem.
  • Pengawasan terhadap penggunaan jenis-jenis pestisida dan zat-zat kimia lain yang dapat menimbulkan pencemaran.
  • Memperluas gerakan penghijauan.
  • Tindakan tegas terhadap perilaku pencemaran lingkungan
  • Memberikan kesadaran terhadap masyarakat tentang arti lingkungan hidup sehingga manusia lebih lebih mencintai lingkungan hidupnya.
  • Melakukan intensifikasi pertanian
Selain mengetahui perkiraan premi dan cakupan perlindungan, Anda perlu juga memperhatikan hal-hal di video ini dalam memilih penyedia jasa asuransi rumah.
Temukan lebih banyak pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti dan Panduan Referensi seputar properti dari Rumah.com

Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah

Tanya Rumah.com

Jelajahi Tanya Rumah.com, ambil keputusan dengan percaya diri bersama para pakar kami

Penyangkalan: Informasi yang disajikan hanya sebagai informasi umum. PropertyGuru Pte Ltd dan PT AllProperty Media atau Rumah.com tidak memberikan pernyataan ataupun jaminan terkait informasi tersebut, termasuk namun tidak terbatas pada pernyataan ataupun jaminan mengenai kesesuaian informasi untuk tujuan tertentu sejauh yang diizinkan oleh hukum yang berlaku. Meskipun kami telah berusaha melakukan yang terbaik untuk memastikan informasi yang kami sajikan di dalam artikel ini akurat, dapat diandalkan, dan lengkap pada saat ditulisnya, informasi yang disajikan di dalam artikel ini tidak dapat dijadikan acuan dalam membuat segala keputusan terkait keuangan, investasi, real esate, maupun hukum. Lebih jauh, informasi yang disajikan bukanlah sebagai pengganti saran dari para profesional yang terlatih, yang dapat mengambil keputusan sesuai dengan kondisi dan situasi Anda secara pribadi. Kami tidak bertanggung jawab terhadap hasil dari keputusan yang Anda buat dengan mengacu pada informasi yang tersaji dalam artikel ini.

Kalkulator KPR

Ketahui cicilan bulanan untuk hunian idaman Anda lewat Kalkulator KPR.

Kalkulator Keterjangkauan

Ketahui kemampuan mencicil Anda berdasarkan kondisi keuangan Anda saat ini.

Kalkulator Refinancing

Ketahui berapa yang bisa Anda hemat dengan melakukan refinancing untuk cicilan rumah Anda saat ini